Article Detail

Sambut Anak Dengan Pelukan

Lahat (23/01), Menjadi seorang guru merupakan panggilan, perutusan, dan tanggungjawab. Hal inilah yang menjadi dasar bagi para guru TK Santo Yosef dalam mendampingi seluruh peserta didik. Bukan sekedar memberi ilmu pengetahuan ataupun keterampilan, tapi juga menciptakan suasana hangat dan nyaman bagi setiap anak. Untuk itu setiap pagi, para Ibu Guru selalu berdiri di depan gerbang TK dan menyambut dengan senyum, sehingga anak akan selalu merasa diterima dan tidak takut untuk datang ke sekolah.

Ketika akan masuk ke kelas, guru TK Santo Yosef Lahat juga memiliki cara yang menarik. "Tos tangan kanan, kiri, lalu keduanya, dan diakhiri dengan pelukan. Tujuannya memberi semangat dan supaya anak merasa homey sehingga lebih percaya diri." Mom Ch. Sella, S.Pd. memberi penjelasan. Hal ini ternyata membawa dampak yang baik, terbukti dari hampir tidak ada peserta didik TK yang menangis ataupun takut untuk masuk ke kelas, bahkan mulai dari awal tahun pelajaran.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment