Article Detail

Nilai Bukan Sekedar Angka

Lahat (21/02), Penerimaan hasil belajar bagi peserta didik TK Santo Yosef, bukan sekedar pemaparan nilai berupa angka, simbol, ataupun kalimat deskripsi. Tapi lebih kepada penyampaian perkembangan anak, baik dalam belajar maupun dalam bersosialisasi. Untuk itu setiap penerimaan hasil belajar, pihak sekolah selalu menghimbau agar peserta didik juga dilibatkan ketika proses berjalan.

Setiap 2 bulan, peserta didik TK Santo Yosef akan menerima hasil belajar. Dalam proses penerimaan akan terjadi dialog/sharing antara wali kelompok dan orang tua. Hal ini bertujuan agar perkembangan anak bisa terpantau secara efektif, baik dalam aktivitasnya di sekolah maupun ketika di rumah. Dan juga agar pendampingan pada anak dapat berlangsung secara berkesinambungan.

Masa anak usia TK sering disebut juga dengan istilah golden age atau masa emas. Pada masa emas ini, hampir seluruh potensi anak mengalami masa peka untuk tumbuh dan berkembang secara cepat dan hebat. Untuk itu banyak hal yang perlu diamati, didamping, dan dipantau perkembangannya. Pada anak usia TK, kepercayaan diri juga merupakan hal yang penting untuk dibangun. Karena anak yang memiliki rasa percaya diri yang tinggi, cenderung lebih berhasil dalam meraih apa yang dia inginkan. Dan ini berpengaruh pula dengan pencapaiannya di masa yang akan datang.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment